The Spring Residence
Tangerang
The Spring Residences adalah kompleks apartemen dengan empat tower yang berada di Ciputat, Tangerang Selatan. Tower tersebut adalah Springwood, Springhill, Springlake, dan Springfield. Meskipun apartemen ini berdiri di Tangerang Selatan, akses ke Jakarta cukup dekat dan mudah dijangkau. Anda hanya membutuhkan waktu sekitar 20 menit ke Tol JORR untuk melanjutkan perjalanan ke arah Cawang, Serpong, dan Bandara International Soekarno-Hatta.
The Spring Residences cukup mudah dijangkau dengan kendaraan umum dan dilewati oleh kendaraan APTB. Selain itu, dalam beberapa tahun, aksesibilitas apartemen ini juga akan meningkat berkat kehadiran Stasiun MRT Lebak Bulus. PT Gading Development Tbk., melalui anak usahanya PT Kembang Sari Buana, adalah pengembang yang berada di balik pembangunan proyek ini. Dengan komitmen terhadap pembeli, pengembang menjamin apartemen berkualitas yang dapat meningkatkan kualitas hidup.
The Spring Residences dilengkapi dengan fasilitas gedung yang dapat menunjang kenyamanan penghuninya, seperti mini market, kolam renang, dan taman. Masih di dalam satu komplek, apartemen ini juga menyediakan taman jajan yang mempermudah penghuni untuk memenuhi konsumsi sehari-hari, terutama mereka yang sibuk bekerja. Ada empat jenis unit yang ditawarkan, mencakup studio dengan luas 22 m2, 1 kamar tidur dengan luas 33 m2, 2 kamar tidur 44 m2, dan 3 kamar tidur 67 m2.
Proyek The Spring Residences dibangun di atas lahan seluas 2,3 hektar yang akan dibangun empat tower apartemen dengan variasi ketinggian antara 18 hingga 20 lantai dan merangkum 2.500 unit apartemen dalam berbagai tipe. Untuk tower Springwood, akan ada 803 unit. Setelah tower Springwood, PT Gading Development Tbk akan segera membangun tower kedua yakni tower Spring Lake. Proses serah terima unit direncananya akan dilakukan secara bertahap pada semester pertama tahun depan. P
Dengan kelebihan kawasan Ciputat yang ada di antara Pondok Indah, Bintaro Jaya, Bumi Serpong Damai dan Cinere, The Spring Residences juga menjamin nilai investasi yang semakin naik di kemudian hari. Kawasan yang melingkupi Ciputat tersebut terbilang memiliki infrastruktur sudah cukup baik dan lengkap. Apalagi dengan Ciputat yang terus berkembang dan dengan adanya stasiun MRT koridor I Lebak Bulus – Bundaran HI dan akses JORR 2 penghubung Jagorawi-Cinere –Serpong, dijamin berinvestasi di hunian ini sangat direkomendasikan.
ADDRESS
Jl. Otista Raya No 23, Ciputat, Tangerang Selatan, Indonesia 15411
INFORMATION
Developer | PT. Gading Development Tbk. |
Luas Tanah | 23750 m2 |
Units | 2500 unit |
Floors | 20 |
Building Condition | Construction Work |
Features |
Commercial Area
Drug Store
Garden
Gymnasium
Hypermart
Jogging Track
Parking Lot
Security
Swimming Pool
|
UNIT TYPES
Bedroom : 1
Bathroom : 1 Luas : 22 m2 |
Bedroom : 1
Bathroom : 1 Luas : 33 m2 |
Bedroom : 2
Bathroom : 1 Luas : 44 m2 |
Bedroom : 3
Bathroom : 2 Luas : 67 m2 |