Wednesday , July 12 2023
Home / Inspiration / Tips / Yang Harus Dilakukan Ketika Serah Terima Kunci Apartemen
Serah Terima Kunci Apartemen
Serah Terima Kunci Apartemen

Yang Harus Dilakukan Ketika Serah Terima Kunci Apartemen

Setelah menunggu bertahun-tahun dan cicilan yang tidak pernah lupa dibayar, akhirnya selesai juga pembangunan gedung apartemen baru yang Anda beli. Pasti senang sekali ketika akhirnya pihak developer menghubungi Anda dan mengatakan bahwa serah terima kunci apartemen akan dapat segera dilakukan.

Berikut ini adalah beberapa tips serah terima apartemen yang kami kompilasi agar Anda bisa bersiap-siap dan tidak merasa dirugikan developer.

Prosedur Serah Terima Kunci di Apartemen Madison Park
Prosedur Serah Terima Kunci di Apartemen Madison Park

Serah Terima Kunci Apartemen

Sebelum Serah Terima:

  1. Siapkan dokumen yang diperlukan seperti yang terlampir dalam surat undangan/panggilan.
  2. Jaga emosi Anda untuk tetap stabil: tidak terlalu senang saat serah terima. Meski sedikit aneh, ini bisa menjadi kelemahan Anda ketika melakukan pengecekan fisik unit. Jika Anda jelas-jelas sudah merasa senang, pemeriksaan fisik biasanya akan dilakukan secara tergesa-gesa dan kurang teliti nantinya.
  3. Siapkan beberapa bola lampu (disarankan membawa 5 bola lampu untuk dicoba di beberapa tempat).
  4. Bawa chargerhandphoneuntuk memastikan stop kontak/fitting lampu memang berfungsi dengan baik.
  5. Jangan menandatangani blanko kosong.

Baca juga: Prosedur Serah Terima Kunci Apartemen Baru

 

Saat Serah Terima:

  1. Jangan tergesa-gesa ketika melakukan pengecekan fisik unit apartemen.
  2. Cek meteran air sebelum masuk, apakah berangka nol? Meteran air ini maksimal berada di angka 1 (satu) atau 2 (dua), karena mungkin tukang-tukang memakai air ketika melakukan pembersihan unit.
  3. Perhatikan pintu masuk utama, apakah masih mulus atau sudah cacat garis (scratch)bagian depan dan belakang. Termasuk sambungan ke kusen pintu apakah pas. Beberapa orang mengatakan bahwa kusennya hampir rubuh karena tidak pas pemasangannya.
  4. Sebelum masuk ke unit, sebaiknya coba membuka dan menutup kunci.
  5. Cek fisik satu persatu, mulai dari lantai (miring atau tidak), dinding bergelombang atau tidak, pipa-pipa air, sink di dapur, keran air kamar mandi, air toilet, karet-karet jendela, kunci pintu balkon, dan lain-lain.
  6. Cek warna keramik kamar mandi karena bisa jadi ada yang berbeda warna.
  7. Cek warna dinding, apakah ada bekas rembesan air (biasanya di sekitar jendela).
  8. Cek meteran listrik.
  9. Cek pipa pembuangan di balkon, apakah ada rembesan?
  10. Periksa sudut-sudut unit.

 

Setelah semuanya sudah diperiksa dan sudah tidak ada yang bermasalah, pastikan Anda membaca Berita Acara Serah Terima (BAST) dengan baik. Jika ragu-ragu akan beberapa bagian, jangan sungkan untuk bertanya. Jika ada yang cacat atau tidak berkenan, jangan ragu pula untuk menunda serah terima kunci apartemen sambil menunggu perbaikan.

Perhatikan bahwa jika Anda sudah menandatangani BAST, maka segala kewajiban Anda harus dipenuhi, yaitu sinking fund, rekening listrik, rekening air, dan lain-lain. Unit juga tidak bisa langsung dihuni karena perbaikan dapat memakan waktu sekitar dua sampai tiga minggu. Oleh sebab itu, lebih baik tunda penandatanganan BAST dan serahterima kunci agar Anda tidak perlu langsung membayar tagihan-tagihan tersebut.

Baca juga: 5 Apartemen di Semarang yang Strategis dan Berfasilitas Lengkap

 

Begitulah yang sebaiknya Anda lakukan saat serah terima kunci apartemen. Apakah Anda kemudan ingin memasarkan apartemen tersebut? Jika Anda menginginkan pemasaran properti Anda secara cepat, murah dan efisien, mungkin sudah saatnya Anda mencoba Saleshack. Saleshack membantu mengiklankan atau memasarkan semua jenis properti Anda, tidak hanya apartemen saja tetapi rumah, ruko, tanah hingga gedung perkantoran. Saleshack menayangkan iklan properti Anda di 15 online channels di seluruh Indonesia. Dengan eksposur luas seperti ini, Saleshack juga memberikan analisis perbandingan harga terbaik untuk menyewakan properti Anda. Praktis, mudah dan cepat, bukan?

About Fely Tan

i paint with words

Check Also

Cara Memaksimalkan Ruangan di Apartemen Studio

Cara Memaksimalkan Ruangan Anda di Apartemen Studio

Jika saat ini Anda tinggal di sebuah apartemen studio atau sejenis yang berukuran mungil, maka …

2 comments

  1. Mohon dikoreksi agar tidak membingungkan dan merugikan pemilik/penghuni apartemen kalimat yg menyatakan “Perhatikan bahwa jika Anda sudah menandatangani BAST, maka segala kewajiban Anda harus dipenuhi, yaitu sinking fund’ ini menyesatkan. Menurut;
    1. Keputusan Menteri Negara Perumahan Rakyat Nomor: 11/KPTS/1994 tentang Pedoman Perikatan Jual Beli Satuan Rumah Susun, bab III, pasal 5.2 “Untuk tahun pertama (terhitung sejak penyerahan) uang pangkal dan iuran tersebut belum perlu dibayar”.
    2. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 4 tahun 1988 tentang Rumah Susun, bab VI pasal 67 “penyelenggara pembangunan yang membangun rumah susun wajib mengelola rumah susun yang bersangkutan dalam jangka waktu sekurang-kurangnya tiga bulan dan paling lama satu tahun sejak terbentuknya perhimpunan penghuni atas biaya penyelenggara pembangunan.”
    Dan hal ini sering terjadi sebab kericuhan di lapangan. Terima Kasih.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *