inspirasi apartemen – Rukamen Blog https://www.rukamen.com/blog Apartemen Things in Indonesia Fri, 12 Jun 2020 09:44:56 +0000 en-US hourly 1 https://wordpress.org/?v=4.7.3 http://www.rukamen.com/blog/wp-content/plugins/squirrly-seo/themes/default/css/sq_feed.css Apartemen Mungil Ini Mengintegrasi Balkon Dengan Area Indoor https://www.rukamen.com/blog/apartemen-mungil-ini-mengintegrasi-balkon-dengan-area-indoor/ https://www.rukamen.com/blog/apartemen-mungil-ini-mengintegrasi-balkon-dengan-area-indoor/#comments Sun, 20 May 2018 04:40:27 +0000 https://www.rukamen.com/blog/?p=9381 Apartemen Mungil Ini Mengintegrasi Balkon Dengan Area Indoor Sebuah apartemen dengan luas 33 meter persegi di Sao Paulo, Brazil ini diubah oleh arsitek Juliana Matalon dari Estudio Ela Arquitetura bersama Carol Dantas dengan mempergunakan area balkon menjadi area indoor. Ketika masuk, Anda akan melihat area meja dengan tembok dari kaca untuk membantu menciptakan kesan area masuk lebih luas. Di sepanjang salah satu temboknya …]]> Apartemen Mungil Ini Mengintegrasi Balkon Dengan Area Indoor

Sebuah apartemen dengan luas 33 meter persegi di Sao Paulo, Brazil ini diubah oleh arsitek Juliana Matalon dari Estudio Ela Arquitetura bersama Carol Dantas dengan mempergunakan area balkon menjadi area indoor.

Ketika masuk, Anda akan melihat area meja dengan tembok dari kaca untuk membantu menciptakan kesan area masuk lebih luas. Di sepanjang salah satu temboknya adalah dapur yang menjadi satu  menjadi dinding untuk televisi.

Sebagian dari lemari abu-abu juga diletakkan di atas atap, sehingga menciptakan tempat penyimpanan yang sangat diperlukan di apartemen mungil ini, sementara sebuah pemisah dari kaca yang kecil memisahkan area meja dapur dengan area entertainment unit.

Di seberang televisi diletakkan sofa abu-abu dan di lantainya dilekatakkan karpet abu-abu yang menambahkan kesan halus dari lantai tersebut.

Area ruang tamu dan tidur di apartemen memanjang ke sebuah balkoni yang terintegrasi dengan bagian indoor, terdiri dari area tamu, area makan, dan area cuci baju.

Di sisi lainnya dari balkon terdapat sebuah sofa kayu yang juga berfungsi sebagai tempat tidur dengan sebuah rak kecil untuk memajang barang-barang personal.

Dari balkon, terlihat bahwa area ruang tamu dan kamar tidur di bagian indoor dipisahkan dengan sebuah tembok partisi kayu yang digunakan agar cahaya bisa bersirkulasi ke seluruh apartemen sehingga apartemen terasa lebih luas.

Di samping kasur terdapat sebuah lemari baju yang memiliki sisi terbuat dari cermin dan terdapat sebuah pintu menuju kamar mandi. Kamar mandi didesain minimalis dengan warna simpel putih dan abu-abu. Di bawah kaca terdapat sebuah pencahayaan tersembunyi yang menambahkan cahaya di ruang mungil tersebut.

Unik juga solusi desainer ini untuk membuat apartemen terasa lebih luas. Tertarik untuk menciptakan hal serupa?

Baca juga: Apartemen di Brazil Dengan Furnitur Mengambang

Sumber: Contemporist

]]>
https://www.rukamen.com/blog/apartemen-mungil-ini-mengintegrasi-balkon-dengan-area-indoor/feed/ 1
Menciptakan Area Makan Bentuk Bar di Dapur Mungil https://www.rukamen.com/blog/menciptakan-area-makan-bentuk-bar-di-dapur-mungil/ https://www.rukamen.com/blog/menciptakan-area-makan-bentuk-bar-di-dapur-mungil/#respond Thu, 05 Apr 2018 11:09:57 +0000 https://www.rukamen.com/blog/?p=9014 Menciptakan Area Makan Bentuk Bar di Dapur Mungil Ruang makan merupakan suatu area yang penting di dalam sebuah rumah dan apartemen. Tapi sayangnya karena lahan yang terbatas, unit-unit apartemen saat ini memiliki dapur dan area makan yang sempit. Bahkan banyak di antaranya yang tidak memiliki area makan. Padahal, area makan dan dapur merupakan area yang pas untuk berkumpul dengan keluarga dan bertukar pikiran …]]> Menciptakan Area Makan Bentuk Bar di Dapur Mungil

Ruang makan merupakan suatu area yang penting di dalam sebuah rumah dan apartemen. Tapi sayangnya karena lahan yang terbatas, unit-unit apartemen saat ini memiliki dapur dan area makan yang sempit. Bahkan banyak di antaranya yang tidak memiliki area makan.

Padahal, area makan dan dapur merupakan area yang pas untuk berkumpul dengan keluarga dan bertukar pikiran dan cerita. Agar Anda bisa menikmati acara kumpul keluarga, maka berikut ini adalah beberapa tips dan inspirasi menciptakan area makan berbentuk bar yang fungsional sehingga bisa digunakan untuk bersama-sama keluarga menikmati secangkir kopi atau teh di pagi hari.

  • Atur pencahayaan

    Sumber: Apartment Therapy

    Area dapur haruslah terang dan mendapatkan cahaya matahari yang baik. Untuk itu, pastikan area bar mini Anda terang sehingga kegiatan masak dan persiapan makanan lebih menyenangkan.

  • Gunakan salah satu sudut

    Sumber: Pinterest

    Jika tidak memungkinkan untuk mendapatkan ruang makan di tengah-tengah dapur, coba gunakan salah satu tembok sehingga Anda bisa mendaptkan meja makan bar tanpa harus mengganggu jalan

  • Gunakan bar Murphy

    Sumber: myscandinavianhome.com

    Meja murphy adalah suatu sebutan meja yang bisa dilipat ketika tidak digunakan sehingga tidak memakan tempat

  • Ciptakan focal point

    Sumber: Apartment Therapy

    Agar area makan bentuk bar tampak menarik, gunakan perabotan atau aksesoris yang ada di area tersebut sebagai focal point. Misalnya, gunakan suatu bar cart atau meja bar dorong yang digunakan untuk meletakkan bahan-bahan makanan.

  • Gunakan ornamen dekorasi

    Sumber: Instagram mycinemalightbox

    Agar terasa seperti di kafe, gunakan ornamen dekorasi, seperti papan tulis kapur, atau gunakan lightbox alfabet yang bisa Anda ganti-ganti dengan kalimat-kalimat inspirasional untuk seluruh keluarga.

Bagaimana, apakah artikel ini memberikan inspirasi bagi Anda untuk menciptakan area makan berbentuk bar di dapur Anda?

Baca juga: Lima Inspirasi Dapur Kecil di Apartemen

]]>
https://www.rukamen.com/blog/menciptakan-area-makan-bentuk-bar-di-dapur-mungil/feed/ 0
Apartemen Mahasiswa di Bangkok Ini Untuk Tujuh Orang https://www.rukamen.com/blog/apartemen-mahasiswa-di-bangkok-ini-untuk-tujuh-orang/ https://www.rukamen.com/blog/apartemen-mahasiswa-di-bangkok-ini-untuk-tujuh-orang/#respond Sat, 02 Dec 2017 09:58:55 +0000 https://www.rukamen.com/blog/?p=7881 Apartemen Mahasiswa di Bangkok Ini Untuk Tujuh Orang Apartemen khusus untuk mahasiswa di Bangkok ini patut menjadi inspirasi. Mahasiswa Bangkok yang memiliki bujet terbatas untuk tempat tinggal bisa memilih Space Scholarship sebagai tempat tinggalnya. Space Scholarship adalah sebuah asrama yang menyediakan tempat tinggal untuk tujuh mahasiswa di dalam dua apartemen. Apartemen ini dikembangkan oleh developer asal Thailand, AP Public Company dan bekerja sama …]]> Apartemen Mahasiswa di Bangkok Ini Untuk Tujuh Orang

Apartemen khusus untuk mahasiswa di Bangkok ini patut menjadi inspirasi. Mahasiswa Bangkok yang memiliki bujet terbatas untuk tempat tinggal bisa memilih Space Scholarship sebagai tempat tinggalnya. Space Scholarship adalah sebuah asrama yang menyediakan tempat tinggal untuk tujuh mahasiswa di dalam dua apartemen.

Apartemen ini dikembangkan oleh developer asal Thailand, AP Public Company dan bekerja sama dengan studio desain dari Italia, Fabrica, untuk merancang interiornya. Pengembang dan desainer telah berhasil mengubah dua unit apartemen sehingga interior nya memiliki tempat efisien untuk belajar, istirahat, dan berinteraksi satu sama lain.

Untuk memaksimalkan fleksibilitas, apartemen ini menggunakan desain modular, perabotan tanam, tempat penyimpanan tersembunyi, dan elemen-elemen yang bisa dipindahkan. Desainnya juga dirancang dengan konsep terbuka, tetapi bisa juga menjadi area pribadi, sheingga mahasiswa bisa memilih sesuai kebutuhan mereka.

 

Tempat tidurnya berupa tempat tidur tingkat yang bisa ditutup dengan gorden dan panel, sedangkan meja makannya bisa diubah menjadi meja belajar dengan sebuah penutup yang sudah ditanam dan bisa difungsikan menjadi partisi. Setiap unit juga dilengkapi dengan sebuah dapur kecil dan kamar mandi. Bahkan di masing-masing unit juga telah disediakan teras kecil untuk menyegarkan pikiran.

Baca juga: Barang-Barang Multifungsi Untuk Kamar Mahasiswa

Sumber: Curbed

]]>
https://www.rukamen.com/blog/apartemen-mahasiswa-di-bangkok-ini-untuk-tujuh-orang/feed/ 0
Platform Terangkat Membuat Apartemen Ini Terlihat Memiliki Beberapa Ruangan https://www.rukamen.com/blog/platform-terangkat-membuat-apartemen-ini-terlihat-memiliki-beberapa-ruangan/ https://www.rukamen.com/blog/platform-terangkat-membuat-apartemen-ini-terlihat-memiliki-beberapa-ruangan/#respond Fri, 10 Nov 2017 04:31:11 +0000 https://www.rukamen.com/blog/?p=7665 Platform Terangkat Membuat Apartemen Ini Terlihat Memiliki Beberapa Ruangan Perusahaan desain asal Cina, Shenzhen Super Normal Design, merancang apartemen liburan modern ini sebagai salah satu bagian dari club Seven Star Yufeng, sebuah club privat yang berada di Dapeng, Shenzhen. Apartemen liburan ini bisa menjadi inspirasi bagi Anda yang tinggal di apartemen studio dan ingin memberikan kesan seperti memiliki beberapa ruangan. Caranya adalah dengan menggunakan …]]> Platform Terangkat Membuat Apartemen Ini Terlihat Memiliki Beberapa Ruangan

Perusahaan desain asal Cina, Shenzhen Super Normal Design, merancang apartemen liburan modern ini sebagai salah satu bagian dari club Seven Star Yufeng, sebuah club privat yang berada di Dapeng, Shenzhen. Apartemen liburan ini bisa menjadi inspirasi bagi Anda yang tinggal di apartemen studio dan ingin memberikan kesan seperti memiliki beberapa ruangan.

Caranya adalah dengan menggunakan platform yang lebih tinggi dari bagian ruangan lainnya. Dengan konsep ruangan terbuka, pencahayaan yang disembunyikan juga menyoroti area-area seperti tangga kecil dan bagian dimana atap bertemu dengan tembok.

Platform yang dibuat lebih tinggi berada di area minum teh, dimana beberapa bagian dari lantai ditinggikan untuk menciptakan sebuah meja dengan bagian bawah nya kosong untuk tempat menempatkan kaki ketika duduk, serta dilengkapi dengan sebuah bantal untuk duduk.

Di samping area teh terdapat sebuah ruang tamu dengan sebuah tempat duduk dan ottoman bulat. DI sebelah ruang tamu ada sebuah area dapur kecil dengan lemari yang terbuat dari kayu.

Di belakang area tamu adalah sebuah tempat tidur yang ditempatkan di tengah ruangan. Bagian kepala dari tempat tidur memisahkan kedua area tersebut dan menyediakan bingkai kasur dan meja samping yang ditanam.

Suka dengan artikel ini? Baca artikel-artikel sejenisnya hanya di Blog Rukamen

Sumber: Contemporist

]]>
https://www.rukamen.com/blog/platform-terangkat-membuat-apartemen-ini-terlihat-memiliki-beberapa-ruangan/feed/ 0
Ini Penampakan Apartemen Dengan Luas 10 Meter Persegi https://www.rukamen.com/blog/ini-penampakan-apartemen-dengan-luas-10-meter-persegi/ https://www.rukamen.com/blog/ini-penampakan-apartemen-dengan-luas-10-meter-persegi/#respond Wed, 08 Nov 2017 07:01:22 +0000 https://www.rukamen.com/blog/?p=7644 Ini Penampakan Apartemen Dengan Luas 10 Meter Persegi Sekarang ini sudah merupakan hal biasa jika mendengar apartemen hanya memiliki luas di bawah 50 meter persegi. Karena semakin terbatasnya lahan di kota-kota besar, developer biasanya membuat apartemen dengan unit yang luasnya sangat kecil. Jika Anda tidak bisa membayangkan penampakan sebuah apartemen dengan luas di bawah 50 meter persegi, maka beberapa contoh di bawah ini yang …]]> Ini Penampakan Apartemen Dengan Luas 10 Meter Persegi

Sekarang ini sudah merupakan hal biasa jika mendengar apartemen hanya memiliki luas di bawah 50 meter persegi. Karena semakin terbatasnya lahan di kota-kota besar, developer biasanya membuat apartemen dengan unit yang luasnya sangat kecil.

Jika Anda tidak bisa membayangkan penampakan sebuah apartemen dengan luas di bawah 50 meter persegi, maka beberapa contoh di bawah ini yang kami ambil dari situs Apartment Therapy bisa menjadi bayangan bagi Anda.

Apartemen dengan luas 47 meter persegi

Apartemen dengan luas 47 meter persegi ini berada di San Francisco, California, Amerika Serikat. Pemilik apartemen ini, Lauren, memisahkan dapur dan ruang makan kecil, area ruang tamu yang sekaligus area tidur, dan tempat penyimpanan yang lumayan luas. Bagian terbaik dari apartemen ini adalah dua jendela besar yang memberikan cahaya matahari dan membuat ruangan terasa ceria, terang, dan lebih luas dari yang sebenarnya.

 

Apartemen dengan luas 37 meter persegi

 

Apartemen di Austin Selatan, Texas, Amerika Serikat dengan luas 37 meter persegi ini luasnya hampir sama dengan sebuah garasi untuk dua mobil. Dengan luas terbatas, apartemen ini memiliki dapur dan kamar tidur terpisah, meskipun luas nya termasuk kecil.

Dengan mengandalkan cahaya alami dari jendela-jendela besar, tembok berwarna putih, lantai kayu dengan warna gelap, dan lemari-lemari dengan warna-warni, apartemen ini memiliki daya tarik modern dan klasik dalam waktu yang bersamaan.

Apartemen dengan luas 27 meter persegi

Apartemen di New York ini hanya memiliki luas 30 meter persegi tapi terlihat lebih besar dari yang sebenarnya. Ada beberapa penyesuaian yang dilakukan pemilik apartemen, Stephanie, untuk mendapatkan hunian ini menjadi lebih nyaman seperti meja makan dan sofa ukuran besar.

Tempat tidur juga tidak diletakkan di sudut ruangan, tetapi di tengah-tengah ruangan dan di seberang nya terdapat sofa untuk dua orang dan sebuah kursi yang bisa digunakan untuk bersantai.

 

Apartemen dengan luas 18 meter persegi

Apartemen dengan luas 18 meter persegi bisa dibandingkan dengan sebuah garasi yang muat untuk 1 mobil. Tapi, apartemen di Stokholm, Swedia yang mungil ini tetap menjadi apartemen yang memiliki semua yang Anda inginkan dalam sebuah apartemen: lega, stylish, dan nyaman. Berkat tempat tidur tingkat, apartemen ini bisa menyimpan semua yang diperlukan pemilik apartemen.

Apartemen ini sangatlah sederhana, dapur dan kamar mandi dikelompokkan di dekat pintu masuk, tempat tidur tingkat yang bisa diakses dari tangga yang sangat curam, dan ruang tamu yang memiliki tinggi full. Di area tempat tidur, ada sebuah meja kecil yang dipaku ke rel dan berfungsi sebagai meja samping tempat tidur. Apartemen ini sangat minimalis dan elegan, sangat stylish dengan luas yang begitu mungil.

 

Apartemen dengan luas 10 meter persegi

Apartemen 10 meter persegi memang sangat kecil. Bahkan, sebuah kamar tidur masih lebih besar daripada apartemen 10 meter persegi. Tapi, apartemen di New York ini menjadi sebuah bukti nyata bahwa seberapa pun luas apartemen Anda, dengan desain yang tepat maka masih bisa menjadi apartemen stylish dan nyaman untuk ditempati.

Apartemen ini bahkan bisa memuat sebuah dapur mini, tetapi tanpa kamar mandi pribadi. Semua furnitur adalah furnitur custom yang dibuat sesuai dengan luas ruangan. Furnitur yang ada hanya beberapa tempat penyimpanan dan sebuah meja dan kursi yang bisa digantung ketika tidak digunakan.

Seberapa pun luas apartemen Anda, tentunya masih bisa nyaman ditempati jika Anda meletakkan perabotan dengan tepat dan rela mengorbankan beberapa furnitur yang biasanya Anda gunakan di rumah tapak atau apartemen dengan luas lebih besar.

Sumber: Apartment Therapy
Foto: Fantastic Frank

 

]]>
https://www.rukamen.com/blog/ini-penampakan-apartemen-dengan-luas-10-meter-persegi/feed/ 0
Apartemen Mewah di Barcelona Ini Luasnya Hanya 40 Meter Persegi https://www.rukamen.com/blog/apartemen-mewah-di-barcelona-ini-luasnya-hanya-40-meter-persegi/ https://www.rukamen.com/blog/apartemen-mewah-di-barcelona-ini-luasnya-hanya-40-meter-persegi/#respond Sat, 26 Aug 2017 05:07:31 +0000 https://www.rukamen.com/blog/?p=7082 Apartemen Mewah di Barcelona Ini Luasnya Hanya 40 Meter Persegi Salah satu tantangan dalam merancang apartemen atau rumah mungil adalah bagaimana membagi ruangan-ruangan untuk fungsi berbeda tanpa membuatnya terasa sumpek dan sesak. Tantangan inilah yang berhasil diselesaikan oleh desainer dari Egue y Seta pada apartemen 40 meter persegi di Barcelona ini. Desainer sudah berhasil memisahkan area di apartemen menjadi area privat dan publik dengan sebuah …]]> Apartemen Mewah di Barcelona Ini Luasnya Hanya 40 Meter Persegi

Salah satu tantangan dalam merancang apartemen atau rumah mungil adalah bagaimana membagi ruangan-ruangan untuk fungsi berbeda tanpa membuatnya terasa sumpek dan sesak. Tantangan inilah yang berhasil diselesaikan oleh desainer dari Egue y Seta pada apartemen 40 meter persegi di Barcelona ini.

Desainer sudah berhasil memisahkan area di apartemen menjadi area privat dan publik dengan sebuah tembok dari kaca yang tidak terasa seperti tembok sama sekali. Anda mungkin tidak percaya bahwa apartemen ini hanya memiliki luas 40 meter persegi bukan?

Apartemen ini dirancang untuk penghuni yang berjumlah dua orang yang biasnya tinggal dua bulan saja pada musim panas. Tapi, pemilik ingin memaksimalkan ruangan yang ada. Karena itu yang dilakukan oleh desainer pertama adalah merubuhkan tembok-tembok interior yang sudah ada dan membagi apartemen menjadi tiga ruang: kombinasi dapur/ruang makan/ruang tamu, kamar tidur, dan sebuah kamar mandi.

Tembok interior paling besar yang memisahkan dapur dan kamar tidur dibentuk oleh sebuah tembok dari lemari-lemari dan dikelilingi kaca. Kaca ini memastikan cahaya matahari bisa masuk ke dalam ruangan sehingga membuat ruangan terasa lebih besar.

Tembok kaca tersebut menggema di ruangan kaca yang membuat area ruang tamu hingga ke dua balkon apartemen. Di dalam ruang tidur, di seberang area lemari adalah sebuah lemari tanam yang di atasnya diletakkan tanaman-tanaman untuk memaksimalkan privasi dan menambahkan sentuhan alam.

 

Kami berharap agar apartemen 40 meter persegi di Barcelona ini bisa menjadi inspirasi dekorasi bagi Anda yang memiliki apartemen dengan ukuran sama.

Ingin jual, beli, atau sewa apartemen? Buka saja Rukamen!

Sumber: Apartment Therapy
Foto: egueyseta

]]>
https://www.rukamen.com/blog/apartemen-mewah-di-barcelona-ini-luasnya-hanya-40-meter-persegi/feed/ 0
Apartemen Swedia Dengan Luas 34m2 Ini Memiliki Dapur Yang Indah https://www.rukamen.com/blog/apartemen-swedia-dengan-luas-34m2-ini-memiliki-dapur-yang-indah/ https://www.rukamen.com/blog/apartemen-swedia-dengan-luas-34m2-ini-memiliki-dapur-yang-indah/#respond Sun, 13 Aug 2017 03:37:15 +0000 https://www.rukamen.com/blog/?p=6982 Apartemen Swedia Dengan Luas 34m2 Ini Memiliki Dapur Yang Indah Siapa bilang apartemen dengan ukuran terbatas tidak bisa terlihat menarik? Apartemen Swedia dengan luas 34 meter persegi ini memiliki desain yang sangat menarik, terutama di bagian dapurnya. Memang, pemilik apartemen ini beruntung karena atap apartemen ini sangat tinggi, sehingga mereka mendesain apartemen lebih fokus pada sisi vertikalnya.   Desainer apartemen ini benar-benar mempergunakan atap yang …]]> Apartemen Swedia Dengan Luas 34m2 Ini Memiliki Dapur Yang Indah

Siapa bilang apartemen dengan ukuran terbatas tidak bisa terlihat menarik? Apartemen Swedia dengan luas 34 meter persegi ini memiliki desain yang sangat menarik, terutama di bagian dapurnya. Memang, pemilik apartemen ini beruntung karena atap apartemen ini sangat tinggi, sehingga mereka mendesain apartemen lebih fokus pada sisi vertikalnya.

 

Desainer apartemen ini benar-benar mempergunakan atap yang tinggi tersebut untuk memaksimalkan kekurangan ruang yang ada. Kamar tidurnya loft berada di atas kamar mandi dan tetap saja tidak terasa sempit karena tinggi atap yang mencapai 3,6 meter.

Di ujung tempat tidur terdapat sebuah rel yang mencegah pemiliknya dari jatuh, tetapi akses tangga menuju tempat tidur ini hanya cocok untuk anak-anak muda yang masih aktif.

Karena efisiensi pada kamar tidur dan kamar mandi, bagian dapur bisa terasa lebih luas dan didekorasi lebih indah. Ada banyak tempat penyimpanan dan meja-meja, cukup besar untuk apartemen dengan luas 34 meter persegi.

Lemari bajunya memang tergolong kecil, tapi biasanya jika Anda tinggal di apartemen dengan luas terbatas seperti ini, barang-barang yang Anda miliki juga tidak terlalu banyak. Selain itu, masih ada sisa ruang di apartemen ini untuk meletakkan lemari kecil jika Anda inginkan.

Apartemen ini sudah terjual, dan cocok sekali untuk Anda yang suka memasak dan sedang mencari apartemen yang kecil dan cantik di Gothenburg. Tapi, apartemen ini juga bisa menjadi inspirasi bagi Anda yang sekarang ini sedang mencari-cari desain yang cocok untuk apartemen mungil Anda.

 

Baca juga: Apartemen Loft di New York Dengan Banyak Tempat Penyimpanan

Sumber: Apartment Therapy
Foto: Entrance

]]>
https://www.rukamen.com/blog/apartemen-swedia-dengan-luas-34m2-ini-memiliki-dapur-yang-indah/feed/ 0
Katalog IKEA 2018 Yang Sangat Menarik https://www.rukamen.com/blog/katalog-ikea-2018-yang-sangat-menarik/ https://www.rukamen.com/blog/katalog-ikea-2018-yang-sangat-menarik/#respond Sat, 29 Jul 2017 04:38:56 +0000 https://www.rukamen.com/blog/?p=6818 katalog ikea 2018 IKEA baru saja meluncurkan katalog ikea 2018 yang berisi produk-produk barunya yang sangat menarik. Tahun depan, IKEA akan fokus dengan tema “melihat lebih dari tembok rumah Anda” dengan cara menciptakan ruangan yang nyaman untuk orang-orang yang tinggal di dalam rumah. Produk-produk baru tersebut antara lain terdiri dari alat-alat makan warna emas yang dengan mudah membuat …]]> katalog ikea 2018

IKEA baru saja meluncurkan katalog ikea 2018 yang berisi produk-produk barunya yang sangat menarik. Tahun depan, IKEA akan fokus dengan tema “melihat lebih dari tembok rumah Anda” dengan cara menciptakan ruangan yang nyaman untuk orang-orang yang tinggal di dalam rumah.

Produk-produk baru tersebut antara lain terdiri dari alat-alat makan warna emas yang dengan mudah membuat sebuah meja lebih fotogenik, sofa-sofa dengan warna abu-abu yang modern, dll.

Lihat katalog IKEA 2018 yang beda dari produk-produk nya sebelumnya ini. Katalog ini akan diluncurkan pada 2 Agustus nanti.

 

Baca juga: Ikea Akan Meluncurkan Aplikasi Augmented Reality

Sumber: Elle Decor

]]>
https://www.rukamen.com/blog/katalog-ikea-2018-yang-sangat-menarik/feed/ 0
Singkirkan Monday blues Dengan Melihat Apartemen Terinspirasi Dari Pelangi dan Unicorn Ini https://www.rukamen.com/blog/singkirkan-monday-blues-dengan-melihat-apartemen-terinspirasi-dari-pelangi-dan-unicorn-ini/ https://www.rukamen.com/blog/singkirkan-monday-blues-dengan-melihat-apartemen-terinspirasi-dari-pelangi-dan-unicorn-ini/#respond Mon, 17 Jul 2017 10:28:39 +0000 https://www.rukamen.com/blog/?p=6714 Singkirkan Monday blues Dengan Melihat Apartemen Terinspirasi Dari Pelangi dan Unicorn Ini Lupakan Monday blues karena apartemen yang terinspirasi dari pelangi dan kuda unicorn ini dijamin akan membuat hari Senin Anda menjadi lebih menyenangkan. Amina Mucciolo telah mengubah apartemennya di Los Angeles, Amerika Serikat menjadi sebuah apartemen yang mengundang, penuh dengan warna-warna pastel yang ceria dan kreativitas yang menginspirasi. Mari kita mengintip ke dalam apartemen Anna melalui akun instagram nya …]]> Singkirkan Monday blues Dengan Melihat Apartemen Terinspirasi Dari Pelangi dan Unicorn Ini

Lupakan Monday blues karena apartemen yang terinspirasi dari pelangi dan kuda unicorn ini dijamin akan membuat hari Senin Anda menjadi lebih menyenangkan. Amina Mucciolo telah mengubah apartemennya di Los Angeles, Amerika Serikat menjadi sebuah apartemen yang mengundang, penuh dengan warna-warna pastel yang ceria dan kreativitas yang menginspirasi.

Mari kita mengintip ke dalam apartemen Anna melalui akun instagram nya @studiomucciolo

Baca juga: Lima Pilihan Warna Pink Untuk Interior Apartemen

Apakah Anda tertarik untuk ikut mendekorasi apartemen Anda dengan tema yang sama?

Baca juga: Inspirasi Kamar Tidur Anak Remaja Berwarna Pastel

]]>
https://www.rukamen.com/blog/singkirkan-monday-blues-dengan-melihat-apartemen-terinspirasi-dari-pelangi-dan-unicorn-ini/feed/ 0
Apartemen Bon Jovi di New York Dijual Seharga Rp 230 Miliar https://www.rukamen.com/blog/apartemen-bon-jovi-di-new-york-dijual-seharga-rp-230-miliar/ https://www.rukamen.com/blog/apartemen-bon-jovi-di-new-york-dijual-seharga-rp-230-miliar/#respond Sun, 02 Jul 2017 04:22:09 +0000 https://www.rukamen.com/blog/?p=6449 Apartemen Bon Jovi di New York Dijual Seharga Rp 230 Miliar Jon Bon Jovi terkenal akan transaksi properti nya dan Ia merupakan salah satu artis yang aktif dalam urusan jual-beli dan pindah rumah. Saat ini, sebuah apartemen duplex miliknya di West Village, New York, sedang dijual dengan harga USD 17,25 juta (Rp 230 miliar). Apartemen miliknya tersebut berada di 150 Charles Street, Ia beli pada tahun …]]> Apartemen Bon Jovi di New York Dijual Seharga Rp 230 Miliar

Jon Bon Jovi terkenal akan transaksi properti nya dan Ia merupakan salah satu artis yang aktif dalam urusan jual-beli dan pindah rumah. Saat ini, sebuah apartemen duplex miliknya di West Village, New York, sedang dijual dengan harga USD 17,25 juta (Rp 230 miliar).

Apartemen miliknya tersebut berada di 150 Charles Street, Ia beli pada tahun 2015 dengan harga USD 12,88 juta (Rp 171 miliar) setelah menjual penthouse miliknya du Soho dengan harga USD 34 juta (Rp 452 miliar). Di gedung ini, ada beberapa artis yang juga menempati unit-unit apartemennya, yaitu Ben Stiller, Irina Shayk, dan fotografer fashion Steven Klein.

Apartemen corner dengan luas 373 meter persegi tersebut memiliki empat kamar tidur dan empat setengah kamar mandi. Unit ini mendapatkan sinar dari utara, barat, dan selatan dan memiliki jendela besar yang membuat ruangan terasa segar.

Baca juga: Melihat Ke Dalam Apartemen Seharga 80M Milik Keira Knightley

Selain itu, terdapat sebuah balkon dengan luas 16Mx9M dengan pemandangan langsung ke Hudson River, One World Trade Center dan kota New Jersey.

Di lantai atas terdapat tiga kamar tidur luas, termasuk kamar tidur utama dengan sebuah walk-in-closet, kamar mandi utama dengan bathtub, dan teras pribadi. Dua kamar tidur lainnya adalah ensuite dan salah satunya juga memiliki sebuah balkon pribadi kecil. Kamar tidur ke empat berada di lantai dasar dan sekarang ini digunakan sebagai perpustakaan.

Fasilitas di apartemen ini terdiri dari kolam renang ukuran Olimpik, bak air panas, kolam berendam, gym, ruang sauna dan uap, ruang bermain, ruang untuk acara, parkiran bawah tanah dengan akses langsung ke unit, dll.

Baca juga: Mengintip Penthouse Tyra Banks di New York Yang Dijual

Sumber: Apartment Therapy

]]>
https://www.rukamen.com/blog/apartemen-bon-jovi-di-new-york-dijual-seharga-rp-230-miliar/feed/ 0