infrastruktur – Rukamen Blog https://www.rukamen.com/blog Apartemen Things in Indonesia Wed, 19 Oct 2022 14:29:50 +0000 en-US hourly 1 https://wordpress.org/?v=4.7.3 http://www.rukamen.com/blog/wp-content/plugins/squirrly-seo/themes/default/css/sq_feed.css Kota Baru Meikarta Akan Memiliki 100 Gedung Pencakar Langit https://www.rukamen.com/blog/kota-baru-meikarta-akan-memiliki-100-gedung-pencakar-langit/ https://www.rukamen.com/blog/kota-baru-meikarta-akan-memiliki-100-gedung-pencakar-langit/#respond Fri, 04 Aug 2017 09:33:15 +0000 https://www.rukamen.com/blog/?p=6898 Kota Baru Meikarta Akan Memiliki 100 Gedung Pencakar Langit

Proyek kota baru Meikarta yang berada di lahan dengan luas 500 hektar oleh Lippo Group di Cikarang, Jawa Barat akan diubah menjadi pusat bisnis dengan standard internasional. Nantinya akan ada 100 gedung pencakar langit dengan tinggi 35-46 lantai dan fasilitas kota yang luasnya mencapai 3.250 hektar.

Nantinya, kota yang menyatu dengan Lippo Cikarang dan Orange County ini akan berjalan dengan industri sebagai basis ekonominya. Dengan total nilai investasi Rp 278 triliun, di dalam kota akan dibangun apartemen, 10 pusat belanja, hotel, perkantoran, pusat komersial, rumah sakit, kampus domestik dan asing, puluhan sekolah dan fasilitas lainnya.

Kota Baru Meikarta

meikarta

Semua gedung nantinya akan terhubung sehingga orang tidak perlu lalu-lalang di jalan. Jalanan untuk pejalan kaki dan kendaraan nantinya juga akan dipisahkan.

Sumber pendanaannya antar lain 35% dari kas Lippo, sedangkan sisanya dari kerja sama dengan mitra bisnis, baik dalam maupun luar negeri (Jepang, Korea, Taiwan, dll). Pendanaan kota ini memang sangat besar karena proyek dibangun sekaligus.

Baca juga: Meikarta, Kota Baru Yang Siap Menyaingi Jakarta

Pembangunan gedung apartemennya sudah berjalan walaupun Wakil Gubernur Jawa Barat, Dedi Mizwar, menginstruksikan agar aktifitas pembangunan dan pemasaran dihentikan karena masalah perizinan. Tidak ada informasi mengenai waktu yang diperlukan untuk menyelesaikan proyek ini.

Pada tahap pertama akan dibangun 250.000 unit terdiri dari beberapa tipe: tipe Amerika, Eropa dan Asia dengan luas 42,58 m2 hingga 98,29 m2 dan harga Rp 12,5 juta per meter persegi. Jenis apartemen yang ditawarkan juga beragam karena Lippo bekerja sama dengan beberapa mitra bisnis dari luar negeri, seperti Mitsubishi dan Toyota.

Dari segi infrastruktur transportasi, nantinya akan ada lima infrastruktur yang akan dibangun di sekitar Meikarta, yaitu jalan tol layang Jakarta-Cikampek, Kereta Cepat Jakarta-Bandung, dan Light Rail Transit (LRT) koridor Cawang-Bekasi Timur-Cikarang. Beberapa infrastruktur yang dekat diantaranya adalah Bandara Kertajati dan Pelabuhan Patimban.

Selain itu ada beberapa fasilitas dan infrastruktur yang akan dibangun di dalam kawasan ini, yaitu Automated People Mover (mono rail) yang akan mulai dibangun tahun depan. Pihak Lippo bekerja keras menyiapkan pengembangan proyek baru ini karena melihat potensinya yang sangat besar.

Targetnya, 250.000 unit apartemen meikarta yang saat ini sudah dibangun akan selesai pada akhir 2018 sehingga bisa segera dihuni.

Baca juga: Penyebab Fenomena Tingginya Minat Apartemen di Cikarang

Sumber: Kompas, Detik

]]>
https://www.rukamen.com/blog/kota-baru-meikarta-akan-memiliki-100-gedung-pencakar-langit/feed/ 0
Pemprov DKI Jakarta Tengah Membangun Enam Flyover dan Underpass https://www.rukamen.com/blog/pemprov-dki-jakarta-tengah-membangun-enam-flyover-dan-underpass/ https://www.rukamen.com/blog/pemprov-dki-jakarta-tengah-membangun-enam-flyover-dan-underpass/#respond Wed, 08 Mar 2017 08:31:57 +0000 https://www.rukamen.com/blog/?p=5482 Pemprov DKI Jakarta Tengah Membangun Enam Flyover dan Underpass

Sejak bulan Januari lalu, Pemprov DKI Jakarta sudah memulai proses pembangunan proyek enam simpang tak sebidang di seluruh Jakarta. Proyek-proyek tersebut di antaranya tiga flyover dan tiga underpass untuk mengurangi kemacetan di Jakarta.

Flyover dibangun untuk menghindari daerah/kawasan yang menghadapi permasalahan macet atau yang melewati persilangan kereta api untuk meningkatkan keselamatan lalu lintas dan efisiensi. Underpass dibangun untuk menghindari persilangan dengan membuat terowongan di bawah tanah.

Proyek underpass berada di Rasuna Said-Mampang (750 meter), Jalan Kartini, Jakarta Selatan (390 meter), dan Matraman, Jakarta Timur (650 meter). Sedangkan tiga flyover dibangun di Cipinang Lontar, Jakarta Timur (500 meter); Pancoran (750 meter), Jakarta Selatan; dan Bintaro, Jakarta Selatan (430 meter).

Proyek dimulai dengan proses pelebaran jalan sebagai pengganti untuk lahan yang digunakan untuk kegiatan konstruksi dan bulan Februari dimulai dengan pengerjaan fisik konstruksi.

Dengan anggaran Rp 700 miliar, kontraktor yang akan mengerjakan ke-enam proyek tersebut antara lain adalah: PT Istaka-Agrabudi mengerjakan flyover Cipinang Lontar,  PT Nindya Karya mengerjakan flyover Pancoran, PT. Multi Structure mengerjakan flyover Bintaro, PT Modern Widya Tecnical mengerjakan underpass Kartini, PT Adhi Karya mengerjakan underpass Mampang-Kuningan dan PT Jaya Konstruksi mengerjakan underpass Matraman.

Dengan adanya pembangunan flyover dan underpass ini, dipastikan lalu lintas di sekitar daerah-daerah tersebut akan terganggu, tetapi pemerintah mentargetkan penyelesaian seluruh proyek ini pada Desember 2017.

Pemprov-DKI-Jakarta-Tengah-Membangun-Enam-Flyover-dan-Underpass-Square

Sumber: Berita Satu & Sindo News

]]>
https://www.rukamen.com/blog/pemprov-dki-jakarta-tengah-membangun-enam-flyover-dan-underpass/feed/ 0
LRT Mendongkrak Harga Properti di Cawang https://www.rukamen.com/blog/lrt-mendongkrak-harga-properti-di-cawang/ https://www.rukamen.com/blog/lrt-mendongkrak-harga-properti-di-cawang/#comments Tue, 11 Oct 2016 08:16:51 +0000 https://www.rukamen.com/blog/?p=3515 LRT Mendongkrak Harga Properti di Cawang

Melanjuti artikel kami sebelumnya berjudul ‘LRT Dipastikan Beroperasi Tahun 2019′ maka diketahui bahwa pembangunan ini akan memberikan dampak positif bagi pengembangan properti di sekitarnya. Pembangunan tahap pertama rute Cawang-Cibubur dan Cawang-Bekasi diduga akan secara signifikan ikut mendongkrak harga properti di kawasan Cawang.

Ini karena area ini merupakan titik pertemuan dua koridor LRT dan banyak apartemen yang sedang dikembangkan. Stasiun LRT Cawang akan menjadi titik awal tiga trase menuju Dukuh Atas, Bekasi, dan Cibubur. Selain itu, LRT Cawang akan terintegrasi dengan Trans Jakarta koridor 9 dan dekat dengan tol dalam kota. Karena itulah, area ini akan memiliki akses mudah dari Jakarta ke Bekasi, Cibubur dan Bogor.

Pembangunan LRT dinilai membawa angin segar bagi mereka yang tinggal di daerah penyangga Jakarta, khususnya Cibubur dan Bogor dan diharapkan bisa mengurangkan kemacetan di jalan tol Jagorawi yang setiap hari semakin parah. Selain itu, karena dibangun di atasa tanah ruang milik jalan tol dan non tol yang tidak bersentuhan langsung dengan jalan yang saat ini digunakan, pembangunan LRT dinilai bisa selesai dengan lebih cepat. Apalagi, pembangunan ini tidak memerlukan pembebasan lahan karena dibangun di tanah milik pemerintah.

Untuk melihat daftar apartemen di Indonesia, khususnya Cawang, buka saja Rukamen.

LRT-Mendongkrak-Harga-Properti-di-Cawang-square

Sumber: Housing Estate

]]>
https://www.rukamen.com/blog/lrt-mendongkrak-harga-properti-di-cawang/feed/ 2
Surabaya Akan Memiliki Underpass Pertama https://www.rukamen.com/blog/surabaya-akan-memiliki-underpass-pertama/ https://www.rukamen.com/blog/surabaya-akan-memiliki-underpass-pertama/#respond Thu, 01 Sep 2016 06:20:06 +0000 https://www.rukamen.com/blog/?p=2976 Surabaya Akan Memiliki Underpass Pertama

Kota Surabaya akan memiliki underpass pertama di Jalan Ahmad Yani. Jalanan bawah tanah ini dibangun untuk mengurangi kemacetan yang sering terjadi di bundaran Dolog karena lalu lintas silang dari dua arah Sidoarjo ke Jalan Jemursari, Surabaya.

Underpass ini akan memiliki panjang 860 meter dengan kedalaman 8 meter di bawah tanah. Dengan total biaya pembangunan sekitar Ro 273 miliar, proyek dua jalur ini akan dikerjakan selama 30 bulan. Seluruh biaya pembangunan akan bersumber dari APBN.

Pembangunan jalan underpass ini sudah melalui tahap review desain dan direncanakan akan mulai dibangun pada pertengahan tahun 2017. Pembangunan dimulai dari seberang Kantor Dinas Kesehatan Jawa Timur sebelum lampu merah ke arah Jalan Jemursari. Ujung dari underpass ada di depan Jalan Ahmad Yani. Diharapkan underpass  ini akan mengurangi volum kendaraan yang melintas.

Perlu diketahui bahwa rencana awal pemerintah adalah untuk membangun flyover (jembatan layang) untuk mengurangi kemacetan di perlintasan ini, tapi berdasarkan evaluasi Balai Besar Pelaksana Jalan Nasional (BBPJN) Kemenpupera, ternyata lebih baik jika dibangun underpass. Anggaran awal Rp 350 miliar akhirnya berkurang menjadi Rp 273 miliar.

Lihat daftar apartemen di Surabaya di situs Rukamen

Sumber: Housing-Estate

]]>
https://www.rukamen.com/blog/surabaya-akan-memiliki-underpass-pertama/feed/ 0
Stok Apartemen Surabaya Meningkat Tajam! https://www.rukamen.com/blog/stok-apartemen-surabaya-meningkat-tajam/ https://www.rukamen.com/blog/stok-apartemen-surabaya-meningkat-tajam/#respond Thu, 25 Aug 2016 08:48:23 +0000 https://www.rukamen.com/blog/?p=2921 Stok Apartemen Surabaya Meningkat Tajam!

Surabaya, kota terbesar dan terpadat kedua setelah DKI Jakarta memicu laju pertumbuhan lewat bidang properti. Fakta ini bisa dilihat dari hasil laporan Colliers International Indonesia. Dalam riset tersebut, pasokan baru apartemen strata-title di Surabaya diprediksi akan meningkat tajam hingga 2019 dengan penambahan sekitar 28.640 unit dari 37 proyek baru.

Colliers memperkirakan total pasokan apartemen pada tahun 2016-2018 akan mencapai 75.083 unit, perkiraan ini lebih rendah dari proyeksi sebelumnya di angka 77.549 unit.

surabay

Dari total unit tersebut, sekitar 26.583 unit akan selesai dibangun pada tahun 2016, 24.447 unit di tahun 2017, dan 24.053 unit di tahun 2018.

Prediksi angka ini semakin diperkuat Associate Director Research Colliers, Ferry Salanto, yang memaparkan pasokan terbesar selama empat tahun ke depan akan muncul dari Timur Surabaya dengan 47 persen pembangunan dan diikuti Surabaya Barat dengan 36 persen. Sedangkan Surabaya Selatan dan Tengah hanya akan mendapatkan penambahan sekitar 5.000 unit dari 10 proyek yang akan dibangun.

 

 

Sumber – Okezone.com

]]>
https://www.rukamen.com/blog/stok-apartemen-surabaya-meningkat-tajam/feed/ 0