agung podomoro land – Rukamen Blog https://www.rukamen.com/blog Apartemen Things in Indonesia Wed, 19 Oct 2022 14:29:50 +0000 en-US hourly 1 https://wordpress.org/?v=4.7.3 http://www.rukamen.com/blog/wp-content/plugins/squirrly-seo/themes/default/css/sq_feed.css APG Ciptakan Kartu Pembayaran Dari Kartu Akses Apartemen https://www.rukamen.com/blog/apg-ciptakan-kartu-pembayaran-dari-kartu-akses-apartemen/ https://www.rukamen.com/blog/apg-ciptakan-kartu-pembayaran-dari-kartu-akses-apartemen/#respond Tue, 05 Dec 2017 11:24:00 +0000 https://www.rukamen.com/blog/?p=7958 APG Ciptakan Kartu Pembayaran Dari Kartu Akses Apartemen

Untuk ICM mendukung Gerakan Nasional Non Tunai (GNNT) yang digalakan pemerintah, Agung Podomoro Group akan mengembangkan kartu akses yang bisa berlaku menjadi uang elektronik. Kartu dimaksud adalah kartu akses yang biasa digunakan oleh penghuni apartemen untuk masuk ke unit apartemen.

Melalui salah satu anak perusahaannya, Inner City Management (ICM), APG akan bekerja sama dengan salah satu bank BUMN agar kartu akses tersebut bisa digunakan sebagai alat pembayaran gerbang tol, trans Jakarta, kereta api, parkir, ojek, taksi, hingga toko ritel.

Direktur Utama ICM, Bambang Setiobudi Madja, mengatakan bahwa langkah ini untuk mendukung masyarakat bebas tunai. Selain itu, tujuannya adalah untuk memberikan pengalamam lebih kepada penghuni apartemen yang dikelola APG.

Menurut Bambang, dengan mobilitas masyarakat di kota-kota besar yang semakin dinamis, layanan satu kartu untuk berbagai macam keperluan ini menjadi sangat penting. Hal ini juga sesuai dengan karakter penghuni apartemen yang lebih mengutamakan kepraktisan.

Untuk tahap awal, uji coba kartu akses dilakukan di apartemen Seasons City, salah satu apartemen yang dikembangkan oleh APG. Uji coba dilakukan sejak awal November 2017, dimana 5.000 kartu sudah dibagikan kepada penghuni apartemen.

Jumlah ini akan terus meningkat seiring dengan permintaan kartu di lingkungan apartemen. Manajer Operasional ICM Krisdiarto, Adi Pranoto, mengatakan bahwa di tahun 2018 akan ada dua apartemen lain yang menggunakan konsep serupa, yaitu Gading Nias Residence dan Royal Mediterania Garden Residence.

Secara bertahap, pada tahun 2018 akan diterapkan hal yang sama di apartemen yang dikelola ICM. Setidaknya ada 50 lokasi apartemen yang dikelola dengan jumlah sekitar 150.000 unit. Bayangkan, minimal 2 orang penghuni di masing-masing unit, maka kartu akses e-money yang beredar di lingkingan ICM bisa mencapai 300.000 kartu.

Agar penggunaan non tunai lebih maksimal, akan ada progam reward berupa poin dari setiap transaksi melalui kartu. Poin tersebut bisa digunakan untuk berbelanja kembali, atau ditukarkan dengan kebutuhan lainnya.

Selain itu, toko-toko yang ada di lingkungan apartemen yang dikelola ICM juga akan dilengkapi mesin EDC (electronic data capture) dari bank mitra untuk memudahkan penghuni dalam bertransaksi.

Baca juga: Ditjen Pajak Mengintegrasi Kartu NPWP, Passpor, BPJS Menjadi Satu

Sumber: TribunNews

]]>
https://www.rukamen.com/blog/apg-ciptakan-kartu-pembayaran-dari-kartu-akses-apartemen/feed/ 0