Jennifer Perkins adalah salah satu karyawan sebuah perusahaan produsen pohon natal yang tinggal bersama suami dan dua anaknya di Austin, Texas. Rumah nya yang dipenuhi dengan warna-warni ceria memiliki 100 pohon natal di dalamnya.
Jennifer mendekorasi pohon-pohon natalnya dengan tema dan warna yang berbeda-beda setiap tahunnya. Setiap ruangan di rumahnya dihias dengan pohon natal, kecuali kamar tidur dan kamar mandi. Semua ornamen-ornamennya ini dibeli satu persatu selama setahun penuh, bukan hanya saat menjelang natal saja. Tapi, untuk kesan lebih personal, ia juga meletakkan ornamen-ornamen yang ia buat sendiri, atau hasil karya anak-anaknya di sekolah.
Ia juga mengaku tidak pernah mendekorasi pohon-pohonnya sama setiap tahun. Ia selalu memutar tema-tema di masing-masing pohon. Keluarga yang suportif juga tentu saja membantunya dalam mendekorasi pohon-pohonnya, termasuk anak-anaknya.
Uniknya, dari luar rumah ini terlihat biasa saja, Anda tidak akan melihat satupun dekorasi Natal walaupun di dalam rumah dipenuhi dengan pohon Natal. Satu-satunya dekorasi natal yang bisa ditemukan di depan rumah adalah hiasan yang bisa ditiup yang bisa dengan mudah disimpan di gudang.
Berikut ini adalah beberapa foto pohon-pohon Natal di sudut-sudut rumah Jennifer. Tertarik untuk melakukan hal sama?
Baca juga: Tips Dekorasi Natal di Apartemen
Sumber: Apartment Therapy
Foto: Chelsea Francis