Pemerintah akan segera membangun 6.000 unit rumah susun sederhana milik (Rusunami) khusus untuk buruh. Rusunami ini berada di Serpong, Tangerag Selatan dan merupakan bagian dari program sejuta rumah milik Presiden Jokowi untuk masyarakat berpenghasilan rendah (MBR).
Rusunami yang bernama Loftsvilles tersebut hanya bisa dimiliki oleh peserta BPJS Ketenagakerjaan, kecuali pada dua tower komersial nya. Terletak di lahan seluas 8,2 hektar, total akan ada 11 tower dengan sembilan tower terdiri dari 6.000 unit khusus untuk buruh yang mendapatkan subsidi pemerintah dan dua tower lainnya adalah perumahan komersil non subsidi.
Dengan harga Rp 250 juta per unit, luas bangunan tiap unit adalah 32 meter persegi terdiri dari 2 kamar tidur, 1 kamar mandi, dapur, dan ruang keluarga. Rusunami tersebut juga dilengkapi jasa penitipan anak para buruh, playground, playgroup, ruang untuk publik dan fasilitas penunjang lainnya.
Lokasi Loftvilles Serpong juga strategis, hanya 1,5 kilometer dari pintu gerbang BSD dan 1,5 kilometer dari Stasiun Kereta Api Sudimara. Rencananya, groundbreaking akan dilakukan oleh Presiden Jokowi pada 29 April mendatang dengan PT PP Properti selaku pelaksana proyek dan diharapkan pembangunan selesai dalam dua tahun.
Selain di Serpong, program serupa telah dilakukan di Ungaran, Jawa Tengah dan beberapa kota lain. Rusunami ini diharapkan bisa membantu buruh dalam mendapatkan rumah terjangkau yang layak huni.
Baca juga: Pemerintah Akan Membangun Puluhan Ribu Unit Rusunawa di Indonesia
Sumber: Detik
2 comments
Pingback: Ini Penjelasan Tentang Program Rumah DP 1% Presiden Jokowi
Pingback: Ini Penjelasan Tentang Program Rumah DP 1 Persen Presiden Jokowi