Tren warna yang terus berubah-ubah bisa membingungkan. Jika Anda menyukai warna pink, maka berikut ini adalah pilihan warna pink yang tidak lekang waktu dan bisa digunakan di interior apartemen.
Millennial Pink
Warna Millennial Pink adalah sebuah warna blush yang sejak tahun 2016 terkenal di kalangan pecinta dekor rumah. Disebut juga sebagai pink pastel, pink bubblegum, atau blush, warna pink millennial bisa diaplikasikan di rumah dengan mudah; termasuk pada dekorasi rumah.
Rachel Pink
Warna Rachel Pink adalah sebuah warna yang tidak lekang waktu. Warna ini cocok diaplikasikan pada kamar anak-anak karena memiliki sentuhan vintage yang cantik.
Calamine Pink
Jika Anda penggemar warna pink dusty, maka pilihan terbaik adalah cat Calamine dari Farrow & Ball. Dengan sentuhan warna pink keabu-abuan, warna ini bisa diaplikasikan di ruangan apa saja karena warna pink yang halus. Bahkan selain di tembok, warna ini juga bisa digunakan di atap suatu ruangan.
Dead Salmon
Jika Anda menyukai warna pink yang tidak terlalu terlihat, maka warna cat Dead Salmon dari Farrow & Ball bisa menjadi pilihan. Warna yang sangat halus ini cocok untuk orang yang ingin menyatukan area dalam apartemen dengan area alam di luar sana. Rekomendasi penggunaan warna ini adalah sebagai backdrop di ruang makan.
Cinder Rose
Warna pink yang romantis ini diambil dari bunga mawar tradisional yang paling cantik. Untuk menciptakan suasana kehitam-hitaman di sebuah ruangan, maka Anda bisa memilih warna Cinder Rose.