Membeli apartemen bekas pakai atau second tentunya memerlukan ketelitian, dan Anda wajib mengetahui tips membeli apartemen second sebelum menyelesaikan transaksi. Sebagai pertanyaan pembuka, kenapa harus apartemen second? Layaknya membeli barang second, Anda harus tahu seluk beluk produk yang akan menjadi milik Anda nanti. Jangan sampai Anda membeli apartemen yang tidak legal atau tidak layak untuk ditempati lagi. Kalau begitu, apa saja tips dalam membeli apartemen second?
Memeriksa Kondisi
Tips membeli apartemen second pertama adalah sebaiknya Anda memeriksa dulu apakah unit yang ditawarkan kepada Anda masih berada dalam kondisi bagus. Jangan hanya tergiur dengan harga yang murah saja, namun pastikan juga unit yang akan dibeli masih tergolong bagus. Lihat baik-baik setiap bagian fisik unit untuk mencari apakah ada yang cacat, retak atau bagian cat yang mengelupas atau berjamur. Tidak hanya itu saja, penting bagi Anda untuk memeriksa saluran air juga. Jangan sampai saluran air yang ada di unit tersebut mengalami mampet dan juga bocor. Jika Anda menemukan unit yang ditawarkan kepada Anda dalam kondisi buruk, mungkin Anda bisa mempertimbangkan unit lain saja daripada nantinya Anda malah jadi mengeluarkan biaya tambahan untuk memperbaiki unit tersebut.
Fasilitas
Selain memeriksakan unit apartemen, Anda juga harus memeriksa kelengkapan fasilitas yang ada di gedung apartemen tersebut. Apakah fasilitas-fasilitas lainnya yang ditawarkan oleh pengembang telah sesuai dengan yang disampaikan atau tidak. Anda bisa meminta bantuan untuk melakukan showing terhadap fasilitas yang ada di apartemen tersebut. Ada beberapa fasilitas yang harus mutlak dimiliki oleh sebuah gedung apartemen. Fasilitas mutlak yang harus dimiliki oleh apartemen adalah jaringan listrik, air bersih, telepon dan semua sarana umum, seperti misalnya dekat dengan pusat perbelanjaan, taman bermain, rumah sakit dan lain sebagainya.
(Baca juga : Fasilitas di Apartemen )
Tips Membeli Apartemen Second
Lokasi yang Berkembang
Tips membeli apartemen second selanjutnya adalah memilih gedung apartemen yang berlokasi di tempat yang sudah berkembang. Dengan melakukan ini, nantinya hal tersebut akan menguntungkan bagi Anda. Meski Anda berniat untuk menjadikan apartemen Anda sebagai tempat hunian pribadi, tidak ada salahnya jika Anda tetap memprioritaskan unit dengan lokasi yang strategis dan populer di kalangan masyarakat. Selain memudahkan Anda mengerjakan kegiatan sehari-hari, Anda juga dapat menjualnya kembali atau menyewakannya kepada orang lain untuk keuntungan investasi. Biasanya dengan lokasi demikian, harga properti lebih mudah naik dan jarang menurun.
Baca juga: Biaya–biaya Saat Beli Apartemen yang Perlu Anda Perhatikan
Legalitas
Yang tidak boleh Anda lewatkan saat akan membeli apartemen second adalah legalitas dan kelengkapn dokumennya juga. Jangan sampai Anda membeli unit yang didirikan di tanah yang bersengketa. Apartemen yang legal akan memiliki surat izin penunjukkan dan juga penggunaan tanah, Surat Izin Mendirikan Bangunan atau IMB yang memperhatikan riwayat dari apartemen tersebut apakah ada sejarah buruk atau tidak.
Harga
Selalu jelilah dalam melakukan prospek apartemen second untuk mendapatkan harga yang murah namun tetap berkualitas. Memang, ada istilah bahwa harga menentukan kualitas, dan juga orang-orang berpandangan bahwa harga mahal baru bisa menjamin kualitas apartemen yang tinggi. Namun jika Anda jeli melihat kesempatan dan juga melakukan negosiasi, bukan tidak mungkin jika Anda bisa saja mendapat penawaran harga murah dengan apartemen yang masih tergolong bagus.
(Baca juga : artikel tentang mempertimbangkan Apartemen Second)
Demikianlah tips membeli apartemen second dari kami yang bisa Anda jadikan panduan jika kelak merencanakan hal serupa. Bila Anda pada akhirnya memutuskan untuk menginvestasikan properti itu dengan menjualnya kembali atau menyewakannya kepada orang lain, jangan lupa untuk selalu menggunakan jasa Saleshack! Saleshack membantu mengiklankan atau memasarkan semua jenis properti Anda, tidak hanya apartemen saja tetapi rumah, ruko, tanah hingga gedung perkantoran. Saleshack menayangkan iklan properti Anda di 15 online channels di seluruh Indonesia. Dengan eksposur luas seperti ini, Saleshack juga memberikan analisis perbandingan harga terbaik untuk menyewakan properti Anda. Praktis, mudah dan cepat, bukan?