Terpikir untuk mencari hunian apartemen dekat mall di Jakarta? Ibu kota Indonesia ini memang menjadi daya tarik tersendiri jika sudah menyangkut soal investasi properti. Ada banyak sekali gedung-gedung apartemen yang dibangun di kawasan strategis dengan puluhan fasilitas internal/eksternal yang menarik. Bila Anda memiliki properti di dekat mall, bisa dipastikan nilai investasinya melonjak dan untung yang Anda dapatkan akan bertambah setiap tahunnya. Apa Anda berencana untuk itu? Jika iya, silakan simak 15 pilihan apartemen dari kami berikut ini.
Apartemen mewah super eksklusif ini dilengkapi dengan 3 lantai retail facilities untuk membantu memenuhi kebutuhan sehari-hari Anda. Taman Anggrek Residences juga menawarkan akses Skybridge yang terhubung langsung menuju mall Taman Anggrek dan Central Park, salah satu mall mewah di samping Taman Anggrek juga.
Apartemen dekat mall di Jakarta berikutnya adalah Westmark Apartment. Apartemen Westmark berlokasi cukup dekat dengan mall Taman Anggrek yang dapat dituju dalam waktu 5 menit dengan berkendara.
Apartemen Madison Park dikelilingi oleh sekolah seperti Penabur dan universitas terbaik seperti Untar, Trisakti dan Ukrida (Penabur, Untar, Trisakti, Ukrida). Anda dapat tinggal berjalan kaki saja ke mall Taman Anggrek jika mau, tetapi jika Anda berkendara, Anda hanya memerlukan waktu sekitar tujuh menit untuk mencapai mall ini.
Apartemen dekat mall di Jakarta berikutnya adalah Summit Apartment yang berlokasi di kawasan sentra bisnis dan terintegrasi langsung dengan Mall Kelapa Gading, Gading Food City dan La Piazza, membuat apartemen ini begitu strategis.
Sherwood Residence merupakan kawasan hunian apartemen dekat Mall Kelapa Gading yang eksklusif dan berarsitektur moderen karena dikelilingi oleh rimbunnya area hijau hutan tropis. Anda hanya perlu berjalan selama tujuh menit ke Mall Kelapa Gading, 9 menit ke Rumah Sakit Mitra Kelapa Gading dan 12 menit ke Balai Samudera.
City Home Apartment – Hawaiian Bay
City Home Apartment – Hawaiian Bay menjamin para tamunya untuk bertempat tinggal dengan menyenangkan baik untuk keperluan bisnis atau hiburan. Hanya 27 km jauhnya, apartemen dekat Mall Kelapa Gading ini dapat dengan mudah diakses dari bandara.
Apartemen dekat mall di Jakarta berikutnya adalah Central Park Residences yang berada di Jalan S. Parman dan menawarkan pengalaman hidup yang lengkap tepat di atas Mall Central Park.
Apartemen ini berada dalam satu komplek dengan Mall Seasons City. Ada juga pusat perbelajaan lain yang dekat seperti Emporium Pluit, Mall Taman Anggrek, Central Park, Mall Citraland, dan SOHO.
Baca juga: Cara Mengajukan KPA untuk Memiliki Hunian Apartemen Idaman
Apartemen dekat Mall di Jakarta
Casa Grande Residence adalah sebuah apartemen premium dan mewah di Casablanca seluas 12,9 hektar yang terhubung dengan Mal Kota Kasablanka. Kota Kasablanka sendiri adalah sebuah superblock yang berisi fasilitas seperti pusat makanan dan hiburan, dan gedung perkantoran mewah bernama Eighty 8 Office Tower.
Apartemen dekat mall di Jakarta berikutnya adalah fX Residence yang berada di atas fX Lifestyle Center. Jaraknya hanya 10 menit berjalan ke Plaza Senayan dan 5 menit ke Gelora Bung Karno. Semua unit nya menawarkan pemandangan kota Jakarta dengan fasilitas moderen.
Akses paling menyenangkan dari Apartemen Bassura City tentunya adalah yang menuju ke Mall Bassura City, mal yang baru didirikan pada tahun 2016 yang menargetkan konsumen kelas menengah. Untuk mencapai mall ini, Anda dapat menggunakan layanan antar jemput gratis antara mal dan menara.
Cosmo Terrace adalah apartemen yang berada di atas Mall Thamrin City dimana ada ratusan kiosk, restoran, hypermarket, dll.
Apartemen Poins Square adalah sebuah gedung hunian vertikal yang merupakan bagian dari bangunan mixed-use Poins Square.
Apartemen SOHO @ Podomoro City
SOHO @ Podomoro City adalah bagian dari Podomoro City; sebuah kawasan superblock yang terdiri dari APL Office Tower, Grand Shopping Arcade, Pullman Hotel, apartemen dan Central Park Mall.
Kemang Village Residences adalah sebuah kompleks apartemen yang terintegrasi dengan Lippo Mall Kemang.
Baca juga: Perbedaan SHM dan HGB Secara Singkat
Jika Anda sudah lama mengiklankan properti Anda tetapi belum terjual sampai sekarang, mungkin sudah saatnya Anda menggunakan jasa Saleshack. Saleshack adalah sebuah jasa pemasaran properti seperti apartemen, rumah, tanah, ruko dan lainnya yang murah, mudah dan cepat pengerjaannya. Cukup dengan IDR 399,000.00 nett, apartemen Anda dapat dibantu ditayangkan di 15 online channels di seluruh Indonesia tanpa biaya komisi agen seperti pada umumnya. Pemasaran properti pun dilakukan dengan cara pintar, mudah dan cepat.